INILAH.COM, Cape Town - Drawing Piala Dunia 2010 Afrika Selatan telah dilakukan di Cape Town, Afrika Selatan, Sabtu (5/12) dini hari. Tim-tim unggulan harus berhadapan dengan tim yang notabene raksasa sepak bola dunia.
Tuan rumah Afrika Selatan masuk dalam Grup A bersama Meksiko, Uruguay dan Prancis. Grup A ini termasuk grup ringan bagi skuad Raymond Domenech, meski di babak kualifikasi, Les Belues harus bersusah payah menghentikan perlawanan Irlandia lewat controversial handball Thierry Henry.
Grup B diisi tim unggulan Argentina, bersama Nigeria, Korea Selatan dan Yunani, meski terbilang grup ringan bagi skuad Diego Maradona, namun tidak boleh dilupakan jika Korea Selatan pernah tampil di semifinal Piala Dunia 2002 Jepang Korea.
Sedangkan Yunani yang saat ini ditukangi Otto Rehaggel pernah tampil sebagai juara EURO 2004. Nigeria juga tidak boleh dilupakan, sebagai tim asal Afrika, tentu saja, Nigeria berambisi mencetak prestasi.
Inggris yang masuk delapan tim yang diunggulkan di ajang empat tahunan ini, tergabung dengan Amerika Serikat, Aljazair dan Slovenia di Grup C. Sebelumnya, The Three Lions diprediksikan akan tergabung dengan Prancis dan Portugal di penyisihan grup.
Namun hal ini tidak terbukti, setelah hasil drawing menempatkan skuad Fabio Capello di grup yang cukup ringan, dan kans Inggris melaju ke babak 16 besar terbuka lebar.
Jerman, sebagai finalis 2002 ketika dikalahkan Brasil, berada di Grup D, bersama Australia, Serbia dan Ghana, grup ini juga termasuk grup sulit bagi skuad Joachim Loew, pasalnya Australia yang ditangani Pim Verbeek termasuk raksasa Asia baru yang harus diperhitungkan. Ghana memiliki Michael Essien.
Grup E, Belanda bersama Denmark, Jepang dan Kamerun, grup ini juga sulit bagi skuad Bert van Marwijk, karena mereka harus bisa menghentikan laju Jepang dan tentu saja Samuel Eto’o bersama tim Kamerun.
Juara bertahan Italia masuk dalam Grup F bersama dengan Paraguay, Selandian Baru dan Slovakia. Tentu saja, grup ini cukup mudah bagi skuad Marcello Lippi untuk melewati rintangan di awal babak penyisihan grup.
Sedangkan Brasil yang memenangi Piala Confederasi yang digelar di Afrika Selatan beberapa waktu lalu berada di Grup G bersama Korea Utara, Pantai Gading dan Portugal.
Boleh dibilang Grup G ini merupakan grup maut di Piala Dunia 2010, pasalnya raksasa Amerika Selatan akan bertemu dengan tim Sambar Eropa, Portugal yang harus melalui babak playoffs untuk bisa tampil di Afrika Selatan.
Juara EURO 2008, Spanyol berada di Grup H bersama, Swiss, Honduras dan Chili. Tugas mudah bagi Fernando Torres dkk untuk melewati adangan tim-tim lemah. Spanyol sudah pasti akan masuk ke babak 16 besar, tanpa perlawanan berarti.[had]
Hasil Drawing Piala Dunia 2010
Grup A
Afrika Selatan, Meksiko, Uruguay, Prancis
Grup B
Argentina, Nigeria,Korea Selatan, Yunani
Grup C
Inggris, Amerika Serikat, Aljazair, Slovenia
Grup D
Jerman, Australia, Serbia, Ghana
Grup E
Belanda, Denmark, Jepang, Kamerun
Grup F
Italia, Paraguay, Selandia Baru, Slovakia
Grup G
Brasil, Korea Utara, Pantai Gading, Portugal
Grup H
Spanyol, Swiss, Honduras, Chili
Tips bagi orang tua murid sekolah Alam
6 years ago
0 komentar:
Post a Comment
Saran dan KIritik terhadap blog ini akan sangat bermanfaat bagi keberlanjutan dan kekreatifan blog ini