Top Headlines

25 March, 2011

Myanmar Earthquake

Gempa berkekuatan 6,8 skala richter mengguncang Myamar berdekatan dengan perbatasan Thailand tadi malam  pukul 20.55 waktu setempat.

Dilansir dari The Straits, Jumat (25/3/2011), gempa yang dirasakan hingga radius 800 kilometer itu berlokasi pada koordinat 20.56 Lintang Utara, 99.83 Bujur Timur, laporan sementara menyebutkan 25 orang tewas dan puluhan gedung luluh lantak akibat gempa tersebut.

Gempa yang berpusat di sekitar 585 kilometer timur laut Yangon, dengan kedalaman 40 kilometer, terasa hingga ibukota Vietnam Hanoi dan sebagian wilayah China.




Badan Geologi Amerika (USGS) semula mengatakan gempa berkekuatan 7 skala richter. Namun, angka kekuatan gempa dikoreksi menjadi 6,8 skala richter.



Menurut petugas berwenang Myanmar memperkirakan masih ada kemungkinan korban akan bertambah. Terutama di kota Tarlay, daerah yang terdekat dengan pusat gempa. Di lokasi ini telah dikabarkan bahwa 11 pria dan 13 wanita tewas akibat gempa.

Gempa Myanmar juga terasa kuat di wilayah Yunnan, Kota Menghai, China. Setidaknya sebanyak 350 siswa sempat dievakuasi akibat adanya gempa.

Sementara itu warga yang berada  yang berada di kota Nanning selatan China yang berjarak 900 kilometer dari pusat gempa juga merasakan getaran gempa. Namun, tidak ada kerusakan berarti di lokasi ini.



Share/Bookmark

0 komentar:

Post a Comment

Saran dan KIritik terhadap blog ini akan sangat bermanfaat bagi keberlanjutan dan kekreatifan blog ini

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More